Take a fresh look at your lifestyle.

Persija Ditahan Imbang Persita

0 1,984

Tiket Pesawat Murah Airy

foto: dok. persija

Jakartakita.com – Persija Jakarta ditahan imbang tim tamu Persita Tangerang dengan skor 1-1 dalam pertandingan Liga 1 yang berlangsung di Stadion Pakansari, Bogor, Selasa (28/9/2021) malam WIB.

Persija unggul pada menit ke-30 lewat gol yang dicetak Rohit Chand melalui sontekan kaki kiri menuntaskan umpan lambung Marko SImic.

Persita menyamakan kedudukan pada menit ke-42 setelah Irsyad Maulana mencetak gol dengan sepakan kaki kanan menyambar bola liar di kotak penalti Persija.

Related Posts
1 daripada 2,897

Hasil imbang yang terjadi membuat Persija asuhan pelatih Angelo Alessio menempati peringkat enam klasemen dengan mengoleksi tujuh poin dari lima laga. Sedangkan Persita besutan pelatih Widodo C Putro di peringkat tujuh juga dengan tujuh poin.

Susunan Pemain

Persija Jakarta: Adixi; Marco Motta, Maman (kk 90’+4’), Dutra, Rezaldi; Dwiki (Taufik 62’), Tony, Chand; Osvaldo (Dony 77’), Nico (Ilham 77’), Simic (kk 50’)

Persita Tangerang: Dhika; Toha, Agung, Syaeful, Edo (Kevin 90’+3’); Ade, Sin-Yeong (Taufiq 82’), Cardoso (kk 40’); Irsyad (kk 25’)(Aldy 58’), Hardianto (Chandra 82’), Dos Santos (kk 45’+2’)


Tinggalkan komen