Take a fresh look at your lifestyle.

Vivo Y33S 5G, Handphone Murah dengan Baterai Besar

0 3,150

Tiket Pesawat Murah Airy

Jakartakita.com – Seiring tingginya ketergantungan manusia terhadap smartphone membuat banyak merek berlomba-lomba untuk mengeluarkan produk terbaru mereka. Termasuk Vivo yang mengeluarkan Vivo Y33SS 5G.

Handphone ini merupakan salah satu handphone menengah yang memiliki beragam fitur untuk memenuhi kebutuhan penggunanya.

Bagi Anda yang sedang mencari handphone baru, berikut ini ialah spesifikasi dan ulasan lengkap yang perlu Anda ketahui.

  1. Desain

Vivo memang cukup sering menonjolkan ciri khas dari brand mereka terutama mengenai desain. Pada handphone ini, desain yang dimiliki berkelas dengan pilihan warna Deep Sea Blue yang classy dan elegan.

Pilihan warna lainnya ialah Fantastic Rainbow yang merupakan pilihan warna yang funky. Warna ini cukup unik karena jika dilihat dari sisi yang berbeda maka warna yang terlihat akan berbeda pula.

Warna yang muncul seperti hologram dapat muncul karena adanya Dynamic Color Technology pada handphone.

Pada desain bagian belakang menggunakan polikarbonat yang didesain sedemikian rupa sehingga memberikan kesan terlihat seperti kaca.

Desain penempatan kamera untuk handphone ini juga cukup unik karena  berbeda dengan handphone lainnya.

Ukuran kamera utama sendiri tidak terlalu berbeda dengan kamera tambahan lainnya. Hal ini membuat Vivo memiliki ciri khas terkait dengan desain bagian belakangnya.

  1. Fitur

Kelebihan lainnya dari handphone ini ialah sudah memiliki fitur NFC yang tentunya menjadi fitur yang cukup penting saat ini.

Penggunaan e-money untuk berbagai transaksi membuat fitur NFC ini dapat mempermudah kegiatan sehari-hari.

Anda tidak perlu untuk mengantri mengisi saldo e-money dan langsung manfaatkan fitur NFC yang ada pada handphone.

Selain untuk e-money, fitur NFC ini juga bisa Anda gunakan sebagai kartu akses dan pengganti kartu untuk masuk ke beberapa tempat.

Pada bagian kanan handphone Anda bisa menemukan tombol power yang juga bisa digunakan sebagai fingerprint.

  1. Slot Kartu dan Port

Berbeda dengan kebanyakan handphone yang meletakan slot kartu di bagian sisi, handphone ini memiliki slot kartu pada bagian atas berdampingan dengan microphone.

Terdapat 2 slot untuk Nano SIM dan 1 slot untuk Micro SD dimana Anda bisa menambah memori hingga 1 TB.

Pada bagian bawah terdapat headphone jack, mikrofon, speaker serta port USB type C.

Dengan menggunakan port USB type C ini memungkinkan handphone untuk melakukan reverse charging. Maksudnya ialah handphone Vivo Y33S ini dapat berperan sebagai powerbank.

  1. Baterai

Terkait dengan kemampuan Vivo Y33S untuk menjadi powerbank, apakah kapasitas baterai ini cukup?

Tenang saja, handphone ini memiliki kapasitas baterai yang cukup besar yakni 5000 mAH.

Related Posts
1 daripada 2,624

Sama seperti vivo series Y lainnya, baterai merupakan keunggulan yang dimiliki dan terus dikembangkan untuk berbagai produk lainnya.

Untuk daya tahan baterai sendiri tahan lama untuk berbagai keperluan. Termasuk untuk bermain game online yang kini semakin berkembang.

Untuk bermain Mobile Legend selama 1 jam, baterai hanya berkurang 8% saja. Sementara untuk bermain PUBG dalam durasi yang sama hanya membutuhkan 12%,

Suka menonton Youtube? Selama satu jam bahkan baterai Anda hanya berkurang sebanyak 5%.

Bahkan, hal ini jauh lebih baik daripada handphone lainnya yang juga memiliki kapasitas baterai 5000 mAh.

Terkait pengisian ulang daya juga cukup cepat karena telah menggunakan teknologi 33 Watt Flash Charge. Anda hanya memerlukan waktu kurang dari satu setengah jam untuk mengisi full daya baterai dari 0%.

  1. Dimensi

Meskipun memiliki baterai dengan kapasitas besar, tidak membuat handphone ini memiliki berat yang membuat penggunanya tidak nyaman.

Handphone ini memiliki berat 190 gram dengan ketebalan 8,3 mm.

  1. Performa

Terkait dengan performa handphone juga cukup untuk memenuhi kebutuhan pengguna termasuk untuk bermain game. Handphone ini menggunakan Chipset MediaTek Helio G80 yang membuat penggunanya nyaman.

Mulai dari bekerja, membuka sosial media, streaming, hingga bermain game semuanya akan lancar.

Bagi para gamers, Anda tidak perlu khawatir jika permainan akan terganggu karena tidak akan lag.

Bermain game populer akan lancar dan halus sehingga sangat nyaman.

  1. RAM dan Memori

Salah satu hal menarik lainnya dari Vivo Y33S ialah RAM nya. Dimana RAM handphone ini ialah 8GB + extended 3 GB.

Saat Anda membutuhkan RAM tambahan untuk membuat kinerja handphone menjadi lebih nyaman, maka Anda bisa memanfaatkan extended RAM ini.

Namun, tentu saja kecepatan dan kualitas dari ekstended RAM 3GB ini tidak sebaik dengan RAM  8 GB.

Handphone ini juga memiliki memori internal 128 GB dan bisa Anda tambahkan dengan external memory.

Memori ini sudah cukup untuk menyimpan banyak media di handphone dan berbagai aplikasi. Jika ingin lebih banyak menyimpan data, Anda tinggal langsung menggunakan microSD.

  1. Kamera

Terkait kamera, Vivo mengandalkan sistem triple camera. Dengan kamera utama 64 MP yang bisa mengambil gambar dengan keterbatasan cahaya.

Ditambah 2 kamera lagi yakni 2MP super bokeh dan 2 MP super macro. Semenara kamera depannya ialah 16 MP AI selfie camera.

Warna yang dihasilkan cukup tajam dengan detail yang cukup jelas.

Bagaimana apakah Anda tertarik untuk menggunakan handphone ini? Dapatkan Vivo Y33S di Blibli.com yang hanya menawarkan produk original dengan harga yang bersahabat.


Tinggalkan komen