Take a fresh look at your lifestyle.

Buka Next Gen Cup 2022,
PELTI DKI Jaring Atlit Tenis Muda Berbakat

0 1,431

Tiket Pesawat Murah Airy

Jakartakita.com – Guna menjaring Atlit Tenis Muda Berbakat, Persatuan Tenis lapangan DKI Jakarta bersama PB Pelti menggelar “Turnamen Strive-Next Gen Junior Cup” tanggal 25 s.d 30 September 2022, bertempat di ACS Jakarta-Setu Jakarta Timur, UNJ Rawamangun Indoor Jakarta Timur dan Kodam Jaya Indoor,Jakarta Timur.

Pembukaan turnamen tenis ini dilakukan di lapangan Tenis ACS dihadiri Ketua Umum Pusat Persatuan Tenis Seluruh Indonesia (PELTI) Rildo Ananda Anwar dan Ketua Pengda Pelti DKI Jakarta Erwin Suryadi pada Minggu, 25 September 2022.

Kejurnas Tenis Yunior Next Gen Cup Mempertandingkan diantaranya Nomor Tunggal dan Ganda KU 10 Tahun, KU 12 Tahun, KU 14 Tahun, KU 16 Tahun, KU 18 Tahun, Kelompok Putra dan Putri.

Ketua Penyelenggara Stefan Kadir mengatakan Next Gen Cup 2022 diadakan untuk mensupport petenis junior Indonesia berkompetisi di level nasional. “Harapan kami agar kedepannya dari turnamen ini bisa lahir bibit petenis untuk bermain di level internasional seperti Grand Slam Junior, penerus Christopher Rungkat, Aldila Sutjiadi, Priska Nugroho,” ujar Stefan Kadir.

Related Posts
1 daripada 7,767

Pada kesempatan yang sama ketum PP Pelti Rildo Ananda Anwar menyambut baik penyelenggaraan turnamen Yunior Next Gen Cup.

Ia berharap melalui turnamen tersebut bermunculan para petenis berbakat Indonesia yang dapat menjadi harapan tenis Indonesia di masa yang akan datang. “Kami dari PP Pelti menyambut baik pelaksanaan program pertandingan tenis junior yang berkelanjutan dari Pengda Pelti DKI dan sekolah tenis Next Gen ini,” kata Rildo Ananda Anwar.

Ketua Pengda Pelti DKI Jakarta Erwin Suryadi mengatakan Turnamen tenis Junior Next Gen Cup ini merupakan salah satu bukti kolaborasi kuat antara Pengda Pelti DKI, sekolah tenis Next Gen dan para sponsor guna mendukung program pembinaan usia muda petenis DKI dan Indonesia. “Kolaborasi yang kuat ini, diharapkan akan semakin memperbanyak jumlah turnamen di Jakarta untuk seluruh kelas termasuk jumlah peserta yang diharapkan terus meningkat,” ujar Erwin.

Kejurnas Tenis Yunior Next Gen Cup mendapat antusiasme yang sangat besar dari pecinta tenis di Jakarta dan sekitarnya. Tercatat 175 atlit muda mengikuti turnamen ini.

“Kami dari Pengda Pelti DKI mengucapkan banyak terima kasih atas dukungan PP Pelti, Sekolah Tenis Next Gen dan para sponsor kegiatan serta kami akan terus membuka kesempatan untuk bekerja sama dan memajukan pertenisan di Jakarta. (Edi Triyono)


Tinggalkan komen