Take a fresh look at your lifestyle.

Arsenal Kalahkan Luton 4-3

0 1,395

Tiket Pesawat Murah Airy

Jakartakita.com – Arsenal mengalahkan tim tuan rumah Luton Town dengan skor 4-3 dalam pertandingan Liga Inggris yang berlangsung di Stadion Kenilworth Road, Rabu (6/12/2023) dini hari WIB.

Arsenal membuka keunggulan pada menit ke-20 setelah Gabriel Martinelli mencetak gol dengan sepakan kaki kanan menuntaskan umpan tarik Bukayo Saka.

Lima menit berselang, Luton menyamakan kedudukan. Gabriel Osho membobol gawang The Gunners lewat sundulan memanfaatkan sepak pojok Alfie Doughty.

Arsenal kembali unggul pada menit ke-45 lewat gol yang dicetak Gabriel Jesus melalui sundulan menuntaskan umpan lambung Ben White.

Luton menyamakan kedudukan menjadi 2-2 pada menit ke-49 usai Elijah Adebayo menciptakan gol lewat sundulan memaksimalkan sepak pojok Doughty.

Tim tuan rumah berbalik unggul pada menit ke-57 setelah Ross Barkley mencetak gol dengan tendangan kaki kiri setelah menerima operan Andros Townsend.

Tiga menit berselang, Arsenal menyamakan kedudukan. Kai Havertz menorehkan gol lewat sontekan kaki kanan menuntaskan umpan Gabriel Jesus.

Related Posts
1 daripada 3,596

Gol penentu kemenangan Arsenal dicetak Declan Rice pada menit tambahan ketujuh babak kedua melalui sundulan memanfaatkan umpan lambung Martin Odegaard.

Kemenangan yang diraih membawa tim asuhan pelatih Mikel Arteta memuncaki klasemen Liga Inggris dengan mengoleksi 36 poin dari 15 lagi. Sedangkan Luton besutan pelatih Rob Edwards tertahan di urutan 17 dengan sembilan poin akibat tumbang di kandang sendiri.

Susunan Pemain

Luton Town: Kaminski; Osho, Bell, Mengi; Barkley (kk 44’), Mpanzu (Clark 88’), Doughty (Giles 88’), Kabore, Brown (kk 33’)(Chong 61’), Townsend (Ogbene 62’); Adebayo (Morris 61’)

Arsenal: Raya; Gabriel, Saliba, Kiwior (Zinchenko 64’), White; Rice, Havertz, Odegaard; Gabriel Jesus (kk 45’+1’), Martinelli (Trossard 64’), Saka

Hasil pertandingan Liga Inggris lainnya:

Wolverhampton Wanderers 1-0 Burnley

Hwang Hee-Chan 42’

Tinggalkan komen