Take a fresh look at your lifestyle.

LSK TRP Berikan Penghargaan Award 2024 Kepada Pemenang Kategori Penguji Berprestasi dan Kategori TUK Berkinerja Baik Tata Rias Pengantin

0 3,703

Tiket Pesawat Murah Airy

Jakartakita.com – Sebanyak 350 peserta dari berbagai daerah mendapatkan award 2024 uji kompetensi yang diselenggarakan oleh Lembaga Sertifikasi Kompetensi Tata Rias Pengantin (LSK TRP) di Menara Peninsula Hotel tadi malam.

Acara penghargaan LSK TRP dihadiri oleh Direktur Kursus dan Pelatihan LSK TRP, Deputi Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak sekaligus launching untuk seragam baru LSK TRP tempat uji kompetensi di seluruh Indonesia dan juga menguji LSK tata rias pengantin.

Foto: Edi Triyono

Puncaknya LSK TRP award 2024 ini adalah memberikan apresiasi untuk para pimpinan Tempat Uji Kompetensi (TUK) seluruh Indonesia berkinerja baik dan juga penguji tata rias pengantin berkinerja baik 2024.

Acaranya LSK TRP award ini diikuti oleh beberapa kota besar seperti Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Yogyakarta, Sumatera Barat, Sumatera Selatan, Sulawesi hingga Papua.

Related Posts
1 daripada 5,326

RA Kanas Kosasih K selaku Ketua LSK Tata Rias Pengantin mengatakan puji syukur, alhamdulillah acara ini diikuti oleh seluruh penguji dan juga pimpinan lembaga kursus dan pelatihan instruktur serta juga masyarakat umum dari Aceh hingga ke Morotai. Masya Allah luar biasa baik dari lembaga standarisasi memberikan award ini untuk pimpinan Tempat Uji Kompetensi (TUK) tentunya kami memberikan penilaian selama kurun waktu 2023 hingga 2024 dengan pelaksanaan uji kompetensi yang terbaik kemudian pelaporan-pelaporan administrasi yang terbaik dan juga tentunya dengan peserta ujian reguler atau berbayar Mandiri terbanyak dan di samping itu untuk penguji yang kami berikan LSK award dengan penilaian adalah penguji yang berkinerja baik kemudian best performance, best untuk komunikasi kemudian juga banyak sekali nominasi lainnya.

Untuk para penguji hal ini kami berikan untuk memberikan apresiasi sehingga para penguji LSK tersebar di seluruh Indonesia dan berjumlah 350 penguji ini betul-betul tetap guyub dan solid dengan LSK tata rias pengantin ya pastinya sertifikasi kompetensi yang dikeluarkan oleh LSK khususnya bidang keterampilan tata rias pengantin ini di bawah naungan Kemendikbud Ristek,” ucap RA Kanas dalam konferensi pers di Jakarta, Rabu (10/7/2024).

Tujuan diadakan LSK TRP ini untuk memberikan pembekalan kemudian hari, memberikan kompetensi utuh yang dimiliki oleh setiap orang yang memiliki profesi tentunya dengan penilaian mulai dari hulu hingga ke hilir. Untuk standardisasi penata rias pengantin atau juga make up artis itu bekerja sama dengan pemerintah yang dilakukan oleh lembaga sertifikasi kompetensi ketika mereka belajar apa yang dipelajari itu harus ada pihak ketiga yang mengukur ujung barat sampai ujung timur, oleh karena itu kami dari organisasi pengelola lembaga kursus dan pelatihan itu mensyaratkan semua peserta didik yang di kursus itu harus dituntaskan belajarnya,” jelasnya.

Pada kesempatan yang sama, Janis Hendratet Ketua Bidang Standarisasi dan Sertifikasi
DPP Forum Pengelola LKP
menambahkan acara ini dianggap sebagai langkah besar dalam memajukan dunia tata rias pengantin di Indonesia, dengan melibatkan para ahli dan profesional dari berbagai daerah. Para peserta juga memberikan respons positif terhadap inisiatif ini, menunjukkan minat yang tinggi dalam memperdalam pengetahuan dan keterampilan di bidang tata rias pengantin.

Acara ini berhasil menciptakan atmosfer kolaboratif yang memadukan kreativitas dan dedikasi, membawa semangat baru dalam industri tata rias pengantin Tanah Air.

Kedepannya di bulan September nanti kalau Allah mengizinkan saya akan membuka LSK TRP di Seoul, Korea Selatan sekaligus pelaksanaannya uji kompetensi untuk gaya tata rias pengantin, gaun panjang berkerudung dan inovasi berjenjang, jadi tempat uji kompetensinya bukan hanya di Indonesia tetapi kita juga ada di luar negeri,” tutupnya. (Edi Triyono)

Tinggalkan komen