Take a fresh look at your lifestyle.

Hazard Hattrick, Chelsea Atasi Cardiff 4-1

0 2,366

Tiket Pesawat Murah Airy

Jakartakita.com – Hattrick Eden Hazard mewarnai kemenangan dengan skor 4-1 yang diraih Chelsea atas tamunya Cardiff City dalam pertandingan Liga Inggris yang berlangsung di Stadion Stamford Bridge, London, Sabtu (15/9/2018).

The Bluebirds sempat membuat kejutan dengan unggul terlebih dahulu melalui gol yang dihasilkan Sol Bamba pada menit ke-16. Bamba menyarangkan bola ke gawang Chelsea dengan sontekan kaki kanan menuntaskan umpan sundulan Sean Morrison dalam sebuah situasi tendangan bebas.

The Blues lalu menyamakan kedudukan pada menit ke-37, lewat gol yang dihasilkan Hazard melalui tendangan kaki kanan memanfaatkan umpan Olivier Giroud. Semenit sebelum turun minum, Hazard membawa Chelsea berbalik unggul dengan gol yang ditorehkan lewat sepakan kaki kanan memaksimalkan operan Giroud.

Sekitar 10 menit sebelum waktu normal usai, Chelsea mendapat penalti setelah Willian dilanggar Bamba di kotak penalti Cardiff. Hazard maju sebagai eksekutor tendangan 12 pas dan dapat menyarangkan bola ke pojok kiri bawah gawang Cardiff dengan sepakan kaki kanan untuk menuntaskan hattrick-nya.

Tiga menit berselang, Wilian mencetak gol pamungkas laga melalui tendangan kaki kanan dari luar kotak penalti Cardiff.

Related Posts
1 daripada 3,598

Kemenangan yang diraih atas Cardiff membawa tim asuhan pelatih Maurizio Sarri menggeser Liverpool dari puncak klasemen. Chelsea juga mengoleksi 15 poin dari lima pertandingan, tapi unggul selisih gol dari The Reds.

Cardiff yang ditangani pelatih Neil Warnock tetap menempati posisi 16 klasemen dengan dua poin akibat kekalahan yang diderita.

 

Susunan Pemain

Chelsea: Kepa; Luiz, Rudiger, Alonso, Azpilicueta; Jorginho, Kovacic (Barkley 50’), Kante; Giroud, Hazard (Zappacosta 84’), Pedro (Willian 68’)

 

Cardiff City: Etheridge; Bamba, Morrison, Bennett, Ecuele Manga; Arter (Richards 45’), Ralls, Hoilett, Camarasa; Ward (Madine 77’), Reid (Paterson 71’)


Tinggalkan komen