Take a fresh look at your lifestyle.

Mulai Agustus 2015, Stasiun Tambun Bakal Disinggahi Commuter Line

0 907

Tiket Pesawat Murah Airy

commuter line jabodetabekJakartakita.com – Kabar gembira bagi Anda warga Bekasi yang sehari-hari bekerja di Jakarta, begitupun sebaliknya. Pasalnya, mulai Agustus 2015 Stasiun Tambun bakal disinggahi KRL Commuter Line. Rencana ini disampaikan oleh Kepala Stasiun Bekasi, Rohman.

Rencana ini selaras dengan pengerjaan infrastruktur yang hampir kelar. Terutama pembangunan double track. Begitupun  infrastuktur listrik aliran atas, dari Stasiun Bekasi hingga ke Cikarang hampir rampung dikerjakan atau mencapai 80 persen. Dengan begitu, sudah bisa dipakai untuk kereta rel listrik.

Related Posts
1 daripada 5,052

Selama ini Stasiun Tambun termasuk salah satu stasiun terpadat di Bekasi. Setiap pagi, rata-rata mencapai 1.400 penumpang. Namun, ribuan penumpang tersebut masih dilayani oleh KRD (Kereta Rel Diesel).

Dengan mulai beroperasinya KRL Commuter Line, diyakini bisa mengurangi kepadatan penumpang di Stasiun Bekasi. Sebab, para penumpang di Stasiun Bekasi bukan hanya masyarakat Kota Bekasi saja.

Setelah Stasiun Tambun disinggahi kereta Commuter Line, bukan tidak mungkin setelah itu Stasiun Cikarang juga akan disinggahi. Namun tentu saja masih banyak PR yang harus dilakukan. Salah satunya adalah pembuatan jembatan yang memakan waktu cukup lama. Sepanjang Stasiun Bekasi hingga Stasiun Cikarang, terdapat tiga sungai yang harus dibuat jembatan. Antara lain, di Kali Bekasi, Tambun, dan Cikarang.

Tinggalkan komen