Take a fresh look at your lifestyle.

Dibuka Kembali, Sea World Tampil Beda

0 1,048

Tiket Pesawat Murah Airy

foto: istimewa
foto: istimewa

Jakartakita.com – Setelah sempat ditutup selama hampir sembilan bulan, pasca konflik antara PT Sea World Indonesia dan PT Pembangunan Jaya Ancol. Bulan Mei ini, Sea World akan kembali dibuka.

Tak hanya sekedar dibukanya kembali wahana lama yang sempat disegel. Namun, Sea World Indonesia akan tampil beda.

Related Posts
1 daripada 436

Sea World tidak lagi hanya memamerkan koleksi biota laut. Namun juga memberikan memberikan edukasi kepada para pengunjung bagaimana menyayangi lingkungan. Jadi pengunjung Sea World tidak hanya tahu kalau terumbu karang itu cantik, tetapi mereka juga tahu bagaimana merawat dan melestarikannya.

Rencananya, Sea World juga akan mempermak wahananya menjadi lebih bagus dan tak terkesan suram seperti sebelum ditutup.

Sekadar mengingatkan, Sea World mulanya merupakan aset milik PT Sea World Indonesia (SWI) yang berdiri di lahan taman rekreasi milik PT Pembangunan Jaya Ancol (PJAA). Namun, karena terjadi konflik antara PT SWI dengan PT PJAA mengenai kontrak, wahana akuarium raksasa ini sempat ditutup sejak Agustus 2014.

Tinggalkan komen