Perusahaan Perangkat IT Tawarkan Produk Untuk Kalangan UKM

Jakartakita.com – Perusahaan perangkat IT, Brother International Sales Indonesia, memperkenalkan 2 Printer Mono Laser & 4 Multifungsi terbaru, yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan Usaha Kecil dan Industri Rumahan (SOHO) dan Usaha Kecil Menengah (UKM).

“Brother terus berusaha menawarkan kualitas mencetak dengan efisiensi biaya kepada para penggunanya,” kata Yuichi Suzuki, Presiden Director , PT. Brother International Sales Indonesia, disela-sela acara peluncuran produk yang berlangsung di Jakarta, Rabu (17/12).

Adapun seri printer terbaru ini terdiri dari HL – L2360DN dan HL – L2365DW, serta DCP – L2540DW (Print/Scan/Copy), printer multifungi 4-in-1 (Print/Scan/Copy/Fax) MFC – L2700D, MFC – L2700DW dan MFC-L2740DW.

Lebih lanjut dijelaskan, produk ini juga sangat sesuai untuk berbagai macam bisnis, tetapi tetap menyediakan berbagai macam rangkaian fitur networking dan work group yang canggih untuk meningkatkan efisiensi dan daya beli.

Untuk memberikan nilai tambah, keandalan dan kenyamanan bagi pengguna Brother, lanjutnya, setiap Printer dan Multi – Function Centre dari seri terbaru ini dilengkapi dengan toner berkualitas tinggi yang dapat mencetak hingga 2.600 halaman.

Hal ini ditujukan agar para pengguna Brother dapat melakukan penghematan sekaligus menunjukan bahwa Brother adalah satu-satunya brand yang dirancang dengan toner berkualitas tinggi.

Selain dilengkapi dengan toner berkualitas tinggi, sambungnya, mesin ini juga menawarkan pencetakan otomatis 2 sisi, walaupun ketika meng-copy dengan 1 sisi dokumen yang asli. Hal ini membantu pengguna Brother untuk menghemat kertas dalam mencetak.

Ditambahkan, penggantian toner juga tersedia dalam 2 pilihan: Standar (1,200 halaman) atau kapasitas tinggi (2,600 halaman). Harga yang ditawarkan pun sangat terjangkau yaitu : untuk Printer, dibandrol Rp. 1.290.000 (termasuk PPn), Printer Multifungsi, mulai dari Rp. 2.390.000 (termasuk PPn), dan Toner, yang dibandrol Rp. 290.000 (1.200 hal).

 

 

BrotherBrother International Sales IndonesiaPerangkat ITPrinterPrinter Mono LaserPrinter MultifungsiSOHOUKM
Comments (0)
Add Comment