Film “Steve Jobs” Tidak Laku

Jakartakita.com – Film biopik pendiri Apple, Steve Jobs bertajuk “Steve Jobs” tidak laku di pasaran. Padahal film yang disutradarai Danny Boyle (Slumdog Millionaire) dan skenarionya ditulis Aaron Sorkin (The Social Network) ini ditargetkan memimpin pasar pada pekan pertama pemutarannya, mulai 9 Oktober 2015 lalu.

Bahkan, “Steve Jobs” kalah jauh dibandingkan “The Social Network“, film yang juga dibuat Sorkin tentang Mark Zuckerberg dan Facebook pada 2010 lalu. “The Social Network” meraup lebih dari 22 juta dollar AS atau sekitar Rp 300 miliar pada pemutaran debutnya. Sedangkan “Steve Jobs” hanya meraup 7,3 juta dollar AS atau setara Rp 99 miliar pada debut pemutarannya.

Konon penyebab sepinya penonton “Steve Jobs” bukan dari segi alur ceritanya, namun dari segi kegandrungan pasar. Pasalnya jauh sebelum “Steve Jobs” ini dirilis, film biopik itu sudah mengundang banyak pujian dari beberapa kritikus. Bahkan banyak orang yang menjagokan  Michael Fassbender sang pemeran utama bakal masuk nominasi piala Oscar.

Aaron SorkinAppleDanny BoyleJobsslumdog millionaireSteve JobsThe Social Network
Comments (0)
Add Comment