Bulan Terbelah di Langit Amerika, Sekelumit Kisah Islamophobia di Negeri Paman Sam

Jakartakita.com – Setelah sukses dengan film dari judul novel yang sama 99 Cahaya di Langit Eropa. Novel Bulan Terbelah di Langit Amerika karya Hanum Rais  juga bakal rilis versi layar lebarnya.

Inti cerita dari film yang diproduksi Maximapictures ini tentang Islam di Amerika. Pengambilan gambarnya juga berlangsung di AS. Berbeda dengan film religi romansa lainnya, film Bulan Terbelah di Langit Amerika mengangkat isu Islamophobia di barat. Isu film ini sedang hangat menyusul kejadian Serangan Teror Paris baru-baru ini. Penggarapan film ini banyak dilakukan di Kota New York, dengan menghadirkan situs Gedung World Trade Center (WTC) pada tahun 2001 silam yang telah menjadi museum.

Kisah ini berawal dari Hanum (Acha Septriasa) seorang jurnalis muslim dan bekerja di sebuah kantor berita di Wina, diberi tugas untuk menulis artikel provokatif oleh bos redaksi, berjudul “Apakah dunia lebih baik tanpa Islam?”.  Untuk menjawabnya, Hanum harus bertemu dengan korban tragedi 911 di New York, Azima Hussein (Rianti Cartwright), seorang mualaf yang bekerja di sebuah museum, dan anaknya, Sarah Hussein.

Pada saat yang bersamaan, Rangga (Abimana Aryasatya) suaminya, juga ditugasi oleh Profesornya untuk mewawancara seorang miliuner dan philantropi Amerika bernama Phillipus Brown, demi melengkapi persyaratan S3 nya. Brown dikenal eksentrik, misterius, dan tidak mudah berbicara dengan media. Rangga diminta untuk menemui Stefan (Nino Fernandez) dan kekasihnya Jasmine (Hannah Al Rashid) yang berada di New York yang telah mengatur pertemuan eksklusif dengan Brown.

Malang tak dapat ditolak, mujur tak dapat diraih, tugas mereka berantakan ketika sebuah demonstrasi besar-berakhir ricuh dan membahayakan keselamatan mereka.

Mungkinkah Hanum dan Rangga bertemu kembali?Berhasilkah mereka menyelesaikan tugas? Apa jawaban artikel Hanum dari seluruh perjalanannya di Amerika? Saksikan saja filmnya mulai 17 Desember 2015 nanti di bioskop kesayangan Anda!

Abimana AryasatyaAcha SeptriasaBulan Terbelah di Langit AmerikaHannal Al RashidHanum RaisRianti Cartwright
Comments (0)
Add Comment