Take a fresh look at your lifestyle.

Permudah Nasabah Mengakses Layanan, Equity Life Luncurkan Aplikasi Digital ‘My e-Life’

0 3,485

Jakartakita.com – PT Equity Life Indonesia (Equity Life) meluncurkan aplikasi digital My e-Life yang dirancang untuk memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi seluruh nasabah individu dalam mengakses berbagai layanan, diantaranya; melihat informasi detil pada polis, status pembayaran klaim, riwayat klaim, lokasi rumah sakit terdekat, cara mengajukan klaim, mengunduh formulir hingga layanan bantuan nasabah.

“Selain untuk lebih mendekatkan diri dengan nasabah, langkah ini kami ambil untuk memastikan seluruh nasabah dapat dengan cepat menerima serta mencari informasi yang berkaitan dengan polis asuransi nasabah individu. Harapan kami dengan hadirnya aplikasi ini bisa memberikan pengalaman berbeda serta kemudahan bagi seluruh nasabah Equity Life di seluruh Indonesia,” ujar Samuel Setiawan, CEO Equity Life Aplikasi My e-Life dalam siaran pers Jumat (05/4/2019).

Related Posts
1 daripada 3,239

Dijelaskan, seluruh nasabah korporasi yang merupakan mitra Equity Life juga diberikan kemudahan melalui aplikasi My e-Benefit.

“Aplikasi ini juga memudahkan seluruh karyawan untuk mengakses layanan dengan fitur yang sama seperti yang ada pada aplikasi nasabah individu. Sebagai tambahan, kedua aplikasi ini juga terdapat fitur yang memberikan informasi terkait kegiatan, program ataupun informasi produk terbaru dari Equity Life melalui fitur berita,” terangnya lagi.

Lebih lanjut Samuel menambahkan, “Kedepannya, kami akan terus mengembangkan performa dan memperbaharui aplikasi ini semakin inovatif sehingga dapat terus meningkatkan keterlibatan seluruh nasabah dan masyarakat umum yang belum menjadi nasabah Equity Life di Indonesia.”

Tinggalkan komen