Take a fresh look at your lifestyle.

Aeon Mall BSD City Sediakan Berbagai Pilihan Ramen Otentik Jepang

0 902

Tiket Pesawat Murah Airy

ramenJakartakita.com – Sebagai sebuah mal yang bernuansa Jepang, Aeon Mall BSD City yang akan resmi dibuka 30 Mei 2015 menghadirkan banyak pilihan restoran dengan citarasa asli Jepang. Diantaranya adalah Kushiyamonogatari Buffee yang memiliki unggulan Yakitori atau sate khas Jepang, serta Uchinoshokudo, restoran Jepang yang hadir dengan konsep masakan rumahan khas Jepang, yang mana konsep ini merupakan baru pertama kali ada di Indonesia. Ada juga Kaihomaru, restoran seafood yang bahannya fresh dikirim langsung dari Jepang.

“Kami berharap agar pelanggan yang hadir di mal kami merasakan suasana seperti di Jepang. Jadi, untuk menikmati cita rasa khas Jepang, pelanggan tidak harus jauh-jauh pergi ke Jepang, cukup dengan mengunjungi mal kami saja,” terang Ryuma Okazaki, Presiden Direktur PT AMSL Indonesia sebagai pihak operator mal, dalam keterangan kepada media pada Selasa (26/5/2015).

Related Posts
1 daripada 1,951

Bagi para pecinta ramen, Aeon Mall BSD City menyediakan berbagai restoran ramen yang menyediakan ramen denga rasa otentik dari Jepang, yang hadir dengan keunggulan masing-masing dalam berbagai pilihan rasa khas.  Di kawasan Ramen Village tersebut, ada Ebi Soba Ichigen yang berasal dari Hokaido, Sapporo, yang menyediakan sup udang yang di kota asalnya restorannya selalu dipadati oleh antrian pelanggan.

Selanjutnya, Tabushi Ramen yang berasal dari Koenji, Tokyo, yang terkenal dengan ramen sup ikannya. Selain itu, Hakata Men-oh, yang menyuguhkan Ramen dengan sup spesial hakata. Ada pula Yokohama Lekei yang menyediakan ramen dengan rasa sup ayam.

Tinggalkan komen