4 Cara Seru Isi Libur Lebaran di Jakarta
Jakartakita.com – Lebaran tinggal menghitung hari. Bagi para perantau, libur lebaran adalah momen istimewa untuk mudik demi merayakan hari raya bersama sanak famili di kampung halaman. Namun, bukan berarti Anda yang tidak punya kampung halaman tidak bisa mengisi libur lebaran dengan cara yang seru.
Berikut adalah 4 cara seru isi libur lebaran di Jakarta
1. Nikmati udara Jakarta yang bebas polusi dengan berolahraga di ruang terbuka
Coba ingat-ingat kapan terakhir kali Anda berolahraga di udara terbuka? Kalau sebelumnya Anda enggan jogging atau menggowes sepeda di udara terbuka karena khawatir menghirup udara Jakarta yang penuh polusi. Maka libur lebaran adalah saatnya jogging dan menggowes sepeda sepuasnya di jalanan ibukota yang mendadak sepi dari kendaraan.
2. Berburu sisa-sisa diskon
Sebelum lebaran tidak sempat belanja karena pusat perbelanjaan sesak oleh orang. Maka ini saatnya bagi Anda berburu sisa-sisa diskon lebaran di mal tanpa harus berdesakan.
3. Piknik seru
Tak perlu ke luar kota untuk menghabiskan masa libur Lebaran Anda. Jakarta punya beragam tempat menarik yang sayang jika dilewatkan. Menjelajahi Jakarta akan membuat Anda semakin mengenal kota ini. Beberapa tempat yang wajib Anda datangi di antaranya adalah kawasan Kota Tua dan Kampung Budaya Betawi di Setu Babakan.
Anda juga bisa menyambangi destinasi wisata Jakarta yang sudah lama tidak Anda kunjungi, misalkan; Kebun Binatang Ragunan, Taman Mini, Ancol atau malah Kepulauan Seribu.
4. Buka kamar
Bosan dengan situasi rumah yang itu-itu saja. Anda boleh loh sesekali menjajal sensasi menginap di hotel-hotel yang ada di Jakarta. Apalagi biasanya pada musim libur lebaran hotel-hotel mengadakan promo diskon untuk menggaet pengunjung. Pasalnya pada musim libur lebaran sebagian besar warga Jakarta sedang mudik.