Take a fresh look at your lifestyle.

Awal Pekan, Cuaca Bersahabat Temani Aktivitas Warga Jakarta

0 1,133

Tiket Pesawat Murah Airy

cuaca-bmkg

Jakartakita.com – Cuaca bersahabat temani aktivitas warga  Ibu Kota DKI Jakarta dan sekitarnya di awal pekan. Hal itu berdasarkan informasi perkiraan cuaca dari Badan Meteorlogi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), Senin (28/3/2016).

Pagi hari, hujan dengan intesitas ringan akan menyapa Jakarta Utara, Barat dan Tangerang. Sedangkan cuaca berawan terjadi di Jakarta Pusat, Selatan, Timur, Depok, Bogor. Selain itu akan terjadi hujan sedang di Kepulauan Seribu.

Related Posts
1 daripada 4,981

Pada siang hari, hujan ringan masih mengguyur Jakarta Selatan, Depok, Tangerang, Bekasi dan Bogor. Sementara di Kepulauan Seribu, Jakarta Utara, Pusat, Timur dan Barat akan berawan.

Pada malam hari, hujan masih menggelayut di Kepulauan Seribu. Cuaca di Jakarta Utara, Pusat, Selatan, Timur, Barat, Depok, Tangerang, Bekasi dan Bogor akan berawan.

Suhu udara rata-rata berkisar antara 25-33 derajat celsius. Kelembaban udara tertinggi mencapai 95 persen.


Tinggalkan komen