Take a fresh look at your lifestyle.

Yusril Maafkan Penyiram Cat ke Mobilnya

0 1,458

Tiket Pesawat Murah Airy

foto: Jakartakita.com/Indah Purwati
foto: Jakartakita.com/Indah Purwati

Jakartakita.com – Bakal Calon Gubernur DKI Jakarta Yusril Ihza Mahendra menyebutkan dalam akun Facebook-nya, Rabu (4/5/2016), bahwa ia memaafkan pelaku yang telah menyiramkan cat ke mobil Mercedes Benz miliknya.

“Saya tidak berminat melaporkannya ke polisi. Saya maafkan sajalah pelakunya,” tulis Yusril.

Related Posts
1 daripada 1,086

“Saya tidak menganggap itu sebagai “Teror” mental dan sejenisnya yang akan membuat saya surut dalam membela rakyat tertindas dan terpinggirkan. Bahwa dalam kita memperjuangkan sesuatu pasti akan ada yang setuju dan tidak setuju. Hal seperti itu lumrah terjadi dalam alam demokrasi. Tapi demokrasi memerlukan kedewasaan agar kita hidup damai dalam perbedaan,” imbuhnya.

Lebih lanjut, Yusril menyebut orang yang menuangkan cat ke mobilnya itu belum dewasa dalam berdemokrasi, sehingga menggunakan cara-cara seperti itu untuk mengekspressikan perbedaan pendapat dan kepentingan.

Sebagai penutup, Yusril menyebut warga Bidaracina yang hidup lebih sederhana lebih dewasa dalam berdemokrasi. “Mereka melawan Gubernur Ahok tidak gunakan cara2 brutal, tapi gunakan hukum untuk kalahkan Gubernur dan mereka berhasil,” pungkas Yusril.


Tinggalkan komen