Take a fresh look at your lifestyle.

Marcus/Kevin Raih Gelar Juara di Fuzhou China Open

0 1,953

Jakartakita.com – Ganda putra Indonesia Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo sukses meraih gelar juara di turnamen bulutangkis berlevel Super 750 Fuzhou China Open 2018 setelah menundukkan ganda putra tuan rumah He Jiting/Tan Qiang dalam partai final yang berlangsung di Haixia Olympic Sports Center, Fuzhou, Tiongkok, Minggu (10/11/2018).

Di game pertama, Marcus/Kevin mengalami kekalahan 25-27, lalu di game kedua mereka dapat mengatasi He/Tan 21-17. Di game penentuan, Marcus/Kevin mencatatkan kemenangan 21-15.

Marcus/Kevin mencapai final setelah mengalahkan ganda putra tuan rumah unggulan ketiga Liu Cheng/Zhang Nan dalam pertandingan semifinal yang berlangsung Sabtu (10/11/2018). Di game pertama Marcus/Kevin kalah 17-21, lalu di dua game berikutnya mereka menang 21-18 dan 21-14.

Sebelumnya dalam pertandingan perempat final yang berlangsung Jumat (9/11/2018), Marcus/Kevin mengatasi ganda putra Denmark unggulan keenam Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen dua game langsung 22-20 dan 21-17.

Di babak kedua pada Kamis (8/11/2018), Marcus/Kevin menumbangkan ganda putra Korea Selatan Min Hyuk-Kang/Kim Won-Ho dua game langsung 21-18 dan 21-11. Sedangkan di babak pertama pada Selasa (6/11/2018), Marcus/Kevin menundukkan ganda putra Taiwan Lee Jhe-Huei/Lee Yang dua game langsung 21-13 dan 21-16.

Juara sektor ganda Fuzhou China Open 2018 memperoleh hadiah uang sebesar US$51.800 atau sekitar Rp760 juta. Sedangkan runner-up sektor ganda mendapat US$24.500 atau sekitar Rp360 juta.

Juara sektor tunggal meraih hadiah uang sebesar US$49.000 atau sekitar Rp719,5 juta. Sedangkan runner-up sektor tunggal memperoleh US$23.800 atau sekitar Rp349,5 juta.

 

Hasil pertandingan final Fuzhou China Open 2018 lainnya:

Related Posts
1 daripada 7,004

Tunggal Putri

Chen Yufei (TIO/4) – Nozomi Okuhara (JEP/7) 21-10, 21-16

Ganda Putri

Lee So-Hee/Shin Seung-Chan (KOR/7) – Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara (JEP/5) 23-21, 21-18

Tunggal Putra

Kento Momota (JEP/1) – Chou Tien Chen (TWN/4) 21-13, 11-21, 21-16

Ganda Campuran

Zheng Siwei/Huang Yaqiong (TIO/1) – Wang Yilyu/Huang Dongping (TIO/2) 21-15, 11-21, 21-19

Tinggalkan komen