Take a fresh look at your lifestyle.

Alila Villas Uluwatu Terpilih Sebagai Salah Satu Hotel Terbaik di Dunia

0 2,188

Tiket Pesawat Murah Airy

foto : dok. Alila Villas Uluwatu

Jakartakita.com – Alila Villas Uluwatu terpilih oleh pembaca setia majalah Travel + Leisure sebagai salah satu dari 5 Resor Terbaik di Indonesia, 15 Resor Terbaik di Asia dan 100 Hotel Terbaik di Dunia, dalam ajang Travel + Leisure World’s Best Awards 2022!

Terletak di tepian tebing sepanjang pantai paling selatan Bali, Alila Villas Uluwatu yang terdiri dari villa dengan kolam renang pribadi banyak dipuji oleh pembaca, karena kerapiannya, layanan pribadinya dan “villa terbaik di dunia” yang menggabungkan desain yang indah dengan pemandangan laut yang menakjubkan. 

Dirancang secara berkelanjutan agar selaras dengan lingkungan sekitarnya, resor ini membawa para tamu dalam kenyamanan serta ruang yang tak terbatas.

Seluruh panca indera dimanjakan dalam kelezatan kuliner yang menyenangkan termasuk di restoran Indonesia bergaya khas warung, kolam renang dengan pemandangan spektakuler dan bar yang menggantung di atas tebing, serta di Spa Alila. 

Related Posts
1 daripada 3,821

Menciptakan dunia yang penuh kepedulian melalui hubungan dengan diri kita sendiri, lingkungan kita, dan orang-orang serta komunitas di sekitar kita adalah inti dari Alila Villas Uluwatu. Dalam merawat planet Bumi ini resor ini telah menghilangkan barang-barang dalam kemasan plastik yang tidak perlu, mengemas air minum sendiri, menanam bahan-bahan untuk restoran di kebun organik, dan mendirikan fasilitas pengelolaan limbah yaitu Sustainability Lab, tempat semua limbah dipilah untuk didaur ulang, atau dijadikan barang lain dengan bekerja sama dengan mitra masyarakat, memastikan tidak ada limbah yang dikirim ke tempat pembuangan sampah. 

Dalam siaran pers, Rabu (20/7), Prhativi Dyah selaku Director or Public Relations & Marketing Communication Alila Villas Uluwatu mengungkapkan, sebagai pelopor pariwisata regeneratif, Alila Villas Uluwatu juga memberikan kesempatan bagi para tamu untuk berwisata dengan tujuan bermakna dan terlibat langsung dengan komunitas lokal dengan cara yang berdampak positif. Berdasarkan pemikiran ini, resor ini menambah makna liburan yang tak terlupakan melalui penawaran Gift to Share.

“Untuk setiap dua malam yang dipesan di Alila Villas Uluwatu, para tamu dapat menikmati hadiah satu malam gratis. Sebagai gantinya, mereka dapat memilih untuk membagikan ‘hadiah’ ini dengan cara menyumbangkan sejumlah dana sebagai pengganti biaya kamar gratis, yang sepenuhnya akan digunakan untuk mendukung dua yayasan lokal yang membantu menciptakan masa depan yang lebih baik bagi komunitas lokal dan generasi mendatang,” jelas Prhativi Dyah.

Adapun penawaran Gift to Share dapat segera dipesan dan berlaku hingga 23 Maret 2023, tidak termasuk peak season.

Pembatalan gratis ditawarkan hingga 24 jam sebelum tanggal kedatangan. 


Tinggalkan komen