Take a fresh look at your lifestyle.

Newcastle Gasak Sheffield 8-0

0 1,208

Tiket Pesawat Murah Airy

Jakartakita.com – Newcastle United menggasak tim tuan rumah Sheffield United dengan skor 8-0 dalam pertandingan Liga Inggris yang berlangsung di Stadion Bramall Lane, Minggu (24/9/2023).

Gol pertama The Magpies dihasilkan Sean Longstaff pada menit ke-21 melalui sepakan kaki kiri menuntaskan umpan tarik Anthony Gordon.

Pada menit ke-31, Dan Burn menggandakan keunggulan Newcastle lewat gol yang dicetak dengan sundulan memanfaatkan sepak pojok Kieran Trippier.

Empat menit berselang, giliran Sven Botman yang membobol gawang The Blades. Gol diciptakan lewat sundulan memaksimalkan tendangan bebas Trippier dari sayap kanan.

Pada menit ke-56, Callum Wilson mencetak gol melalui sundulan menuntaskan umpan lambung Trippier. Lima menit berselang, keunggulan Newcastle menjadi 5-0 usai Gordon menorehkan gol dengan tendangan kaki kanan dari luar kotak penalti lawan.

Miguel Almiron mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-68 setelah menuntaskan umpan terobosan Bruno Guimaraes menjadi gol dengan sontekan kaki kiri. Lima menit kemudian, Guimaraes mencetak gol melalui tendangan kaki kanan.

Gol pamungkas laga dicetak Alexander Isak pada menit ke-87 melalui sepakan kaki kanan setelah merangsek masuk kotak penalti Sheffield.

Kemenangan yang diraih membawa tim asuhan pelatih Eddie Howe menempati peringkat delapan klasemen Liga Inggris dengan mengoleksi sembilan poin dari enam laga. Sedangkan Sheffield besutan pelatih Paul Heckingbottom tertahan di dasar klasemen dengan satu poin akibat tumbang di kandang sendiri.

Susunan Pemain

Related Posts
1 daripada 3,596

Sheffield United: Foderingham; Egan (kk 90’+4’), Robinson (kk 34’), Ahmedhodzic (kk 28’); Vinicius, Norwood (Davies 62’), Thomas, Bogle (Traore 45’), Hamer (Ben Slimane 66’(kk 75’)), McAtee (Basham 75’); Archer

Newcastle United: Pope; Botman, Schar, Burn, Trippier (Livramento 70’); Guimaraes (Hall 81’), Anderson, Longstaff; Wilson (Isak 70’), Barnes (Gordon 12’), Almiron (Tonali 70’)

Hasil pertandingan Liga Inggris lainnya:

Liverpool 3-1 West Ham United

Mohamed Salah 16′ (pen), Darwin Nunez 60′, Diogo Jota 85′ ; Jarrod Bowen 42′

Chelsea 0-1 Aston Villa

Malo Gusto km 58′ ; Ollie Watkins 73′

Brighton & Hove Albion 3-1 AFC Bournemouth

Milos Kerkez 45’+2′ (bd), Kaoru Mitoma 46′, 77′ ; Dominic Solanke 25′

Arsenal 2-2 Tottenham Hotspur

Cristian Romero 26′ (bd), Bukayo Saka 54′ (pen) ; Son Heung-Min 42′, 55′

Tinggalkan komen