Take a fresh look at your lifestyle.

Animo Peserta XXI Short Film Festival 2015 Naik 50 Persen

0 1,024

XXI Short Film FestivalJakartakita.com – Panitia penyelenggara XXI Short Film Festival 2015 menerima 651 pendaftar film pendek atau naik sekitar 50 persen dibandingkan tahun sebelumnya.

“Animo peserta sangat menggembirakan karena peningkatan pendaftar yang sangat signifikan, yang juga menunjukkan peningkatan minat dan antusias para peserta,” kata Festival Director XXI Short Film Festival, Catherine Keng di Jakarta, Rabu (18/3/2015) malam.

Catherine juga mengatakan, kualitas penceritaannya pun terasa lebih baik dibanding tahun sebelumnya.

Related Posts
1 daripada 5,560

Adapun film pendek yang didaftarkan peserta, terbagi dalam tiga kategori, yaitu Film Pendek Fiksi Naratif, Film Pendek Dokumenter dan Film Pendek Animasi.

XXI Short Film Festival pertama kali diselenggarakan pada 21-24 Maret 2013 di Epicentrum XXI, Kuningan, Jakarta. Tahun 2015 ini, XXI Short Film Festival digelar untuk ketiga kalinya pada tanggal 18-22 Maret 2015 di tempat yang sama.

“Dalam festival kali ini kami mengadakan lebih banyak kegiatan workshop. Setiap hari selama festival, akan ada kegiatan diskusi dan bincang-bincang bersama pakar perfilman yang dihadirkan khusus bagi mereka yang mau menimba ilmu dalam bidang perfilman,” jelas Catherine.
 

Tinggalkan komen