Take a fresh look at your lifestyle.

XL Luncurkan XL Tunai TAP dan Superstar Tanpa Bakat

0 938

ICS_1Jakartakita.com – Di hari pertama ajang Indonesia Celluler Show (ICS) 2013, Rabu (12/6) di JCC Jakarta, XL memperkenalkan layanan terbarunya yaitu layanan XL Tunai Tap dan Superstar Tanpa Bakat.

XL Tunai Tap merupakan inovasi sistem pembayaran yang menjadikan ponsel pelanggan layaknya mesin ATM. Dompet digital yang aman dan memudahkan transaksi menggunakan uang elektronik. Pelanggan cukup menempelkan stiker XL Tunai Tap ke mesin reader, dan pembayaran akan memotong saldo XL Tunai pelanggan. Pelanggan dapat langsung menggunakan XL Tunai Tap setelah melakukan pengisian saldo.

Layanan ini mulai dapat digunakan September 2013 di resto fast food dan minimarket terkemuka di Indonesia. Untuk info lebih lanjut, pelanggan mengunjungi Indonesia Cellular Show (ICS) mulai tanggal 12 – 16 Juni 2013, di Jakarta Convention Center, Jakarta.

Related Posts
1 daripada 6,572

Selain itu, di tahun 2013 XL juga lebih serius merangkul komunitas remaja dan anak muda. Pengguna layanan data saat ini didominasi oleh kalangan remaja yang penuh rasa ingin tahu, kreatif, dan inovatif. Karenanya XL mencoba untuk memenuhi dan memfasilitasinya lewat berbagai program seperti “Olimpiade Digital Jagoan Muda”, sebuah kompetisi kreatifitas yang dilakukan di media digital, dan yang terbaru “XL Superstar Tanpa Bakat”. Program “XL Superstar Tanpa Bakat” ini merupakan sarana bagi para anak muda yang ingin menjadi superstar tanpa perlu memiliki keahlian khusus, maupun kriteria penampilan fisik tertentu.

Menurut GM Youth, Community & M-Ads Sales XL – Deddy Fahmi, para generasi muda ditantang untuk menciptakan penampilan yang menarik dan interaktif ala superstar. Siapapun dapat mengikuti program ini dengan melalukan registrasi dan unggah karya dan kreasi unikmu di www.xljagoanmuda.com/superstartanpabakat. Akan ada hadiah menarik bagi para peserta dengan vote terbanyak, serta hadiah utama/ big bang prizes jalan-jalan keluar negeri dan diperlakukan layaknya superstar.

Masyarakat yang mau memberikan suaranya pun cukup melakukan registrasi melalui websitewww.xljagoanmuda.com/superstartanpabakat, SMS ke 266 khusus untuk pelanggan XL, atau SMS ke 0817123545 untuk non XL. Pelanggan akan mendapatkan poin untuk setiap vote yang diberikan, dan mereka yang berhasil mengumpulkan poin terbanyak setiap minggunya akan mendapatkan hadiah dari XL.

XL Superstar Tanpa Bakat juga akan hadir di 11 kota besar di Indonesia, sejumlah kampus dan sekolah serentak mulai 24 Juni 2013. Sementara pengumuman pemenang sekaligus Big Bang Event akan berlangsung pada bulan November 2013.

 

Tinggalkan komen