Take a fresh look at your lifestyle.

Meski Dua Pemain Diusir Keluar Lapangan, Milan Tetap Mampu Atasi Bologna

0 777

pasalicJakartakita.com – AC Milan tampil heroik untuk mengatasi perlawanan tim tuan rumah Bologna dalam pertandingan Serie A yang berlangsung di Stadio Renato Della’Ara, Kamis (9/2/2017) dini hari WIB.

Tim asuhan pelatih Vincenzo Montella tersebut berhasil meraih kemenangan tipis 1-0 berkat gol Mario Pasalic (89’) yang dicetak dengan sontekan kaki kanan, memanfaatkan umpan Gerard Deulofeu yang sebelumnya mampu lolos dari hadangan pemain lawan di sayap kanan. Gol tersebut terjadi jelang Pasalic merayakan ulang tahunnya yang ke-21 pada 9 Februari ini.

Gol Pasalic menjadi semakin istimewa mengingat I Rossoneri saat itu bermain dengan hanya sembilan pemain di lapangan. Bek Milan Gabriel Paletta diusir keluar lapangan usai menerima kartu merah dari kartu kuning kedua pada menit ke-36 karena melanggar Blerim Dzemaili. Sedangkan gelandang Milan Juraj Kucka mendapat kartu merah dari kartu kuning kedua akibat melanggar Adam Nagy.

Related Posts
1 daripada 7,083

Tambahan tiga poin dari kemenangan yang diraih membawa Milan menempati peringkat tujuh klasemen dengan 40 poin dari 23 laga. Bologna yang kalah dari tim yang bermain dengan hanya sembilan pemain harus puas tetap bertengger di urutan ke-14 dengan 27 poin.

 

Susunan Pemain

Bologna: Da Costa; Maietta, Gastaldello (booked 45’)(Petkovic 62’), Mbaye (booked 18’)(Torosidis 77’), Krafth; Pulgar (Viviani 80’), Dzemaili (booked 90`+5`), Nagy (booked 90`+2`); Destro, Krejci, Verdi (booked 47’)

 

AC Milan: Donnarumma; Romagnoli (Zapata 31’), Paletta (booked 18’, 36’, dismissed 36’), Vangioni (booked 71’), Abate (booked 23’); Locatelli (Gomez 45’), Pasalic, Kucka (booked 53`, 59′, dismissed 59′); Bacca (Poli 62’), Deulofeu, Suso

Tinggalkan komen