Take a fresh look at your lifestyle.

Hyde Residence di Serpong Hadirkan ‘Ambience’ Hyde Park Kota Melbourne

Hyde Residence Ditawarkan dengan Harga Perdana Rp894 Juta

0 3,015
foto : jakartakita.com/edi triyono

Jakartakita.com – Pengembang properti, Triniti Land menghadirkan Hyde Residence yang merupakan tahap pertama dari pengembangan Collins Boulevard, sebuah mixed-use development seluas 2,4 hektar.

Nama Hyde sendiri terinspirasi dari sebuah nama taman di CBD kota Melbourne, Australia bernama Hyde Park, yang menawarkan pengalaman yang berbeda dengan kota lain di Australia.

Bong Chandra selaku Founder Triniti Land menuturkan, masyarakat awam bisa melihat gaya hidup dan rutinitas kaum urban di Melbourne, layaknya sebuah kanvas seni.

“Mereka (warga Melbourne) memilih menggunakan sneakers saat bekerja, mengantri di local coffee shop, mengikuti workshop photography, dan menghabiskan akhir pekan di live concert. Adapun salah satu aspek yang menjadikan ambience kota Melbourne berbeda dengan kota lainnya adalah, Melbourne Coffee Culture. Pengalaman menelusuri gang kecil di downtown kota Melbourne, menikmati pastry hangat di pagi hari, adalah pengalaman yang tidak terlupakan,” tutur Bong, usai acara grand launching Hyde Residence di Serpong, Minggu (9/12/2018).

“Culture ini, yang ingin kami adaptasi di Hyde Residence. Melalui kerjasama sinergis dengan arsitek No. 1 Singapura, DP Architect, kami mencoba untuk menerapkan Melbourne Living Culture melalui sentuhan arsitektur di Hyde Residence. Beberapa projek yang didesign oleh DP Architect, salah satunya Singapore National Stadium dan Dubai Mall. Kami mencoba untuk membawa ambience kota Melbourne ke Hyde Residence dengan membangun Lifestyle Plaza seluas 16,000 m2 tepat dibawah hunian. Penghuni dapat menikmati Local Coffee House, Pastry, Gelato, dan belanja kebutuhan harian di Collins Food Market,” ungkapnya.

Related Posts
1 daripada 6,813
foto : jakartakita.com/edi triyono

Hyde Residence berada tepat di titik nol segitiga emas Gading Serpong. Alam Sutera, dan BSD, hanya 800 meter dari Gerbang tol Gading Serpong. Hanya 5 menit menuju Binus University, IKEA, Summarecon Mall Serpong. St Laurensia School, dan Omni Hospital.

Hyde Residence merupakan fase pertama dari Superblok Collins Boulevard yang terdiri dari 3 Residential Tower, Lifestyle Plaza, Panin Bank Tower, dan 4 Stars Hotel.

Dengan Fasilitas yang memanjakan penghuni mulai dari 2 Olympic Size Pool, Fitness Center, Kids Playground, 1K jogging track, Sky Garden & Collins Park.

Hyde Residence ditawarkan dengan harga perdana Rp894 juta, dimulai dari pilihan tipe unit 1 bedroom, 2 bedroom, dan 3 bedroom.

Adapun Hyde launch party berlangsung meriah dengan bintang tamu special Chef Marinka.

Tahap Pertama Hyde Residence pun berhasil terjual sebanyak 60%. (Edi Triyono)

 

Tinggalkan komen