Take a fresh look at your lifestyle.

Rayakan Satu Dekade, OLX Indonesia Bertekad Jadi Perusahaan Yang Profitable

0 795
OLX@3
foto : ikung adiwar

Jakartakita.com – Situs jual beli online OLX.co.id merayakan ulang tahun satu dekade eksistensinya di industri e-commerce tanah air, Selasa (26/1/2015) di Midtown, SCBD Jakarta, dengan tekad menjadi perusahaan yang profitable.

Berawal dengan nama Tokobagus.com yang kemudian berubah menjadi OLX.co.id, situs ini juga telah melakukan merger dengan Berniaga.com di tahun 2014 silam.

“Setelah menjadi OLX dan merger dengan Berniaga, fokus kami saat ini bukan lagi mencari jumlah pengunjung sebanyak mungkin. Tapi bagaimana menjadi bisnis yang profitable dan juga menghadirkan inovasi yang bermanfaat bagi masyarakat,” ujar Daniel Tumiwa selaku CEO OLX Indonesia, kepada Jakartakita.com.

Related Posts
1 daripada 6,573
OLX@2
foto : ikung adiwar

OLX telah menjadi platform jual beli online terbesar di Indonesia khususnya untuk jual beli barang-barang bekas. Tercatat lebih dari 3 miliar halaman dikunjungi dan lebih dari 4 juta iklan yang muncul di OLX setiap bulannya. Semua kategori tersedia mulai dari Elektronik & Gadget, Motor & Mobil, hingga Properti, dipercayakan oleh para penjual untuk beriklan secara gratis melalui OLX.

“Setiap bulannya ada 430 ribu iklan mobil dengan angka laku terjual sebesar 220ribu unit. Motor 54 ribu terjual dari 270 ribu iklan perbulan,  dan handphone dengan angka terbesar yaitu 470 ribu unit dari 740 ribu iklan perbulan,” sambung Edward Kilian Suwignyo (Kiki) selaku Chief Marketing Officer OLX Indonesia.

Ditambahkan, situs OLX.co.id dikunjungi 3 miliar kunjungan per bulan. Angka ini tumbuh 7 kali lipat dibandingkan 2 tahun terakhir. Dari segi engagement, rata-rata setiap kunjungan tersebut berlangsung lebih dari 10 menit.

Adapun 90 persen dari kunjungan itu, berlangsung di perangkat mobile. Lalu dari sistem operasi, 65 persen kunjungan terjadi di perangkat Android.

 

Tinggalkan komen