Take a fresh look at your lifestyle.

Survei : 55,5 Persen Pengguna Ponsel Pintar, Telah Berbelanja Secara Digital

0 1,040
digital-wallet - dompet digital
foto : istimewa

Jakartakita.com – Baru-baru ini, data Mobile Shopping Survey dari MasterCard mengungkapkan, lebih dari setengah pengguna ponsel pintar, atau 55,5 persen pengguna telepon genggam di Indonesia, telah berbelanja secara digital melalui aplikasi di ponsel mereka.

“Teknologi pembayaran mobile terbaru, seperti dompet digital MasterCard yaitu MasterPass, membuat transaksi lebih mudah dan aman, online, melalui aplikasi dan langsung di dalam toko,” kata Raj Dhamodharan, Group Head Digital Payment Asia Pasifik MasterCard, dalam siaran pers, di Jakarta, Rabu (2/3/2016).

Related Posts
1 daripada 6,573

Dijelaskan, seiring dengan semakin banyaknya aplikasi yang menyediakan belanja dan jasa, konsumen membutuhkan dompet digital yang memberikan keseimbangan terbaik antara keamanan dan kenyamanan.

“Di Singapura misalnya, konsumen menggunakan dompet digital mereka, untuk membayar tagihan dan pemesanan taksi,” ungkapnya.

Hasil lain Mobile Shopping Survey juga mengungkapkan, konsumen di Asia Pasifik kini menggunakan teknologi mobile terbaru di mana satu dari lima konsumen (19,5 persen) telah menggunakan dompet digital, atau meningkat dua kali lipat dibandingkan dua tahun lalu (9,7 persen).

Secara keseluruhan, hampir setengah dari responden (48,5 persen) di seluruh kawasan Asia Pasifik telah melakukan pembelian menggunakan ponsel pintar mereka dalam tiga bulan terakhir, dipimpin India (76,4 persen), China (76,1 persen), Korea Selatan (62,0 persen) dan Thailand (61,1 persen).

Tinggalkan komen